TEKNOLOGI PENANGANAN PAKAN DENGAN SILASE RANSUM KOMPLIT BERBASIS LIMBAH TEBU UNTUK MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS TERNAK KAMBING PERAH DI KABUPATEN AGAM

  • Montesqrit montesqrit Universitas Andalas
  • Rusmana Setianingrat Universitas Andalas
  • Afrizal Afrizal Universitas Andalas
Keywords: kambing perah, silase ransum komplit, bahan baku pakan lokal, produktivitas ternak

Abstract

Usaha peternakan kambing perah cukup berkembang di Kabupaten Agam salah satunya kelompok tani Maju Mandiri di Nagari Sungai Pua, Kecamatan Sungai Pua.  Pada saat ini memiliki 11 anggota peternak kambing etawa dengan jumlah kambing 70 ekor (50 ekor betina, 3 ekor pejantan dan 20 ekor anak).  Secara teknis telah banyak dibina oleh dinas Peternakan Kota Bukittinggi dan Kabupaten Agam dalam manajemen produksi dan manajemen pemasaran, akan tetapi masih kurang dalam manajemen pakan.  Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah untuk menerapkan iptek di bidang teknologi penanganan pakan dengan silase ransum komplit.  Metode yang dilakukan adalah identifikasi bahan baku pakan di lokasi peternak tersebut, penyusunan formulasi ransum, pembuatan silase ransum komplit selama 3 minggu dan aplikasinya pada ternak. Hasil penelitian yang didapatkan banyak bahan pakan lokal yang berpotensi untuk dimanfaatkan seperti daun paitan (Thitonia diversifolia), terung afkir, daun kembung dan daun mikania. Hasil silase ransum komplit yang dibuat kualitasnya bagus yaitu beraroma asam, tekstur lembut, warna agak kehijauan dan tidak berjamur.  Silase tersebut sangat disukai oleh ternak dan produksi susu meningkat setelah ternak mengkonsumsinya. Kesimpulannya adalah teknologi penanganan pakan dengan silase ransum komplit sangat diminati oleh kelompok tani tersebut karena teknologinya mudah, penanganan pakan lebih praktis, disukai oleh ternak dan dapat meningkatkan produktivitas.

Published
2017-09-04
How to Cite
(1)
montesqrit, M.; Setianingrat, R.; Afrizal, A. TEKNOLOGI PENANGANAN PAKAN DENGAN SILASE RANSUM KOMPLIT BERBASIS LIMBAH TEBU UNTUK MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS TERNAK KAMBING PERAH DI KABUPATEN AGAM. Warta Pengabdian Andalas 2017, 24, 35-51.